Jadi untuk melengkapi keterangan sebelumnya, inilah beberapa keterangan mengenai sabun cair yang kami jual.
- Bahan sabun cair dalam satu paket, beratnya sekitar 3,5kg. Jadi untuk harga pengiriman ketempat anda dihitung 3,5kg X harga pengiriman. Contoh, dari Bogor ke Bandung, harga pengiriman lewat JNE perkilo adalah = 9000 Rupiah. Jadi ongkos kirim perpaket adalah 3,5 X 9000 = 31.500 Rupiah.
- Harga bahan sabun per paket adalah 70 ribu rupiah. Jika sudah jadi sabun cair akan menjadi 38 - 40 kemasan isi 600 ml. Jika pelanggan meracik sabun cair dengan takaran yang kami buat, kualitasnya pasti mantab. Sebetulnya jika ingin lebih ekonomis, masih ada triknya lagi, tapi semuanya disesuaikan kebutuhan rekanan. Pelanggan bisa menentukan kualitas sendiri.
- Mengenai pengiriman ke paket sabun cair yang menggunakan jasa pesawat udara, terpaksa kami tangguhkan, karena belakangan ini barang dipending di bandara. Untuk pelanggan kami yang berada di luar pulau Jawa, kita sedang mencari solusi untuk pengiriman paket ke tempat anda.
- Menambahkan keterangan tentang Franchisse yang kami buat, sesuai dengan tulisan sebelumnya, masih terbuka kepada siapapun, dengan satu syarat tambahan, yaitu: Tidak boleh satu calon anggota baru berasal dari wilayah anggota yang sudah terdaftar. Kecuali jika anggota yang sudah terdaftar memperbolehkannya.
- Domain kami sudah berganti dari http://medichinesse.blogspot.com ke http://www.freshlime.co.cc. Tapi anda masih bisa mengaksesnya dari domain sebelumnya, karena hostingnya tetap di blogspot.
- Buat pelanggan yang ingin mencoba bikin sabun cair, maka paket pembelian satu paket, atau beberapa paket sabun cair akan diberikan tutorial sampai mahir melalui Email.
Itulah beberapa keterangan tambahan dari kami.. Bisnis selalu berkembang dan berubah. Pengalaman membuat kami semakin baik. Kualitas sabun cair kami juga semakin baik..
Salam.
Team Kreatif